Judul : Inilah Manfaat Mengemas Beras dengan Karung Beras Menarik
link : Inilah Manfaat Mengemas Beras dengan Karung Beras Menarik
Inilah Manfaat Mengemas Beras dengan Karung Beras Menarik
Karung Beras Menarik |
Konsumen adalah manusia biasa. Bisa tertarik dan jatuh cinta. Ketertarikan tersebut tentu pada sesuatu yang menarik, bukan hal yang biasa-biasa saja. Untuk itulah, Anda perlu membuat kemasan yang menarik pada setiap produk Anda. Termasuk pada karung beras.
Beras adalah komoditas pangan yang setiap hari kita konsumsi. Tentu jadi sangat menyenangkan jika kita memiliki produk beras dengan konsumen yang setia. Hal ini menjamin keberlangsungan usaha Anda dapat terus berkembang, tumbuh dan memberikan cash and flow yang sehat pada usaha Anda. Untuk pengemasan beras, Anda dapat memilih menggunakan karung putih polos atau karung beras transparan. Selanjutnya Anda dapat menambahkan merk atau tulisan tanda sebagai logo/simbol produk Anda. Pemberian logo ini dapat menggunakan cara sablon atau laminasi. Cara sablon menghasilkan tekstur logo yang lebih sederhana, menggunakan beberapa warna saja. Sementara penggunaan laminasi memungkinkan Anda memberikan foto, logo, tulisan yang mengkilap dan full colour. Dari segi tampilan, karung laminasi jelas yang paling menarik. Karena desain karung laminasi yang menarik, full colour, sehingga dapat mewakili kualitas beras yang dikemas.
Dengan sedikit sentuhan sablon atau laminasi tersebut, karung beras Anda akan jauh lebih manis dan menraik. Hal ini akan banyak memberikan keuntungan dengan membuat kemasan atau branding khusus pada produk beras kita. Berikut ringkasan hal-hal menarik manfaat lebih dari penggunaan karung beras yang menarik;
Menggaet Kosumen Jadi Pelanggan
Saat produk kita diterima dengan baik oleh konsumen dan mereka mendapatkan kepuasan, maka sudah pasti mereka akan merekam dan mengingat kembali kepuasan tersebut. Tanpa melakukan branding pada karung beras yang kita jual, tentu sulit bagi konsumen untuk mengingat kembali produk yang dibeli.
Karena itu, keberadaan merk pada karung beras Anda akan membantu konsumen Anda memberikan penilaian sekaligus berpotensi menjadi pelanggan Anda. Hal ini tentu sangat baik untuk keberlangsungan jual beli beras yang Anda kelola.
Potensi Menjadi Parcel Lebaran
Setiap menjelang hari raya, sudah menjadi tradisi masyarakat Indonesia untuk membagikan parcel lebaran. Parcel pada umumnya diberikan oleh perusahaan kepada buruh, dari kantor kepada karyawan,atau dari orang kaya untuk bersedekah kepada tetangga sekitarnya. Karung beras yang menarik mudah dilirik untuk keperluan ini. Sebab keberadaan kemasan karung beras yang menarik memberikan nilai tambah nilai mutu beras jauh lebih tinggi dari pada kemasan biasa. Hal ini menjadi kebanggan bagi pemberi parcel, sekaligus memberikan kepuasan untuk yang menerimanya.
Menjadi Komoditas Hibah atau Hadiah
Pada bulan puasa atau menjelang idul fitri, sudah jamak kita ketahui bahwa banyak orang berlomba-lomba untuk bersedekah atau hibah. Sedekah pada umumnya diberikan kepada panti-panti asuhan, lembaga social terkait, atau melalui lembaga khusus penyaluran zakat, infaq dan shadaqah. Secara umum, pemberi sedekah selalu berusaha memberikan yang terbaik. Tidak hanya karena pahala sedekah yang mempunyai nilai jauh lebih tinggi, akan tetapi juga kepuasan batin pemberi sedekah. Karena itu, kemasan yang menarik menjadi pertanda paling mudah untuk menkategorikan sebuah produk dianggap berkualitas atau tidak.
Dapat Membentuk Agen
Pada saat produk kita mendapatkan apresiasi positif dari konsumen, maka banyak toko dan agen beras menangkap dengan cepat peluang ini. Mereka akan mencari Anda, tertarik menjadi mitra produk Anda, menjual kembali produk Anda ke pelanggan mereka, tanpa Anda harus giat melakukan promosi.
Popularitas
Popularitas melahirkan banyak kemudahan atas usaha Anda. Dengan menampilkan karung beras menarik, design logo dan foto produk pada kemasan, maka dengan mudah orang akan mengingat produk beras Anda. Lebih-lebih jika Anda menunjang kemasan ini dengan kegiatan promosi. Penjualan Anda semakin meningkat seiring dengan popularitas merk beras Anda.
# Jangan lewatkan, baca juga Cara Pemupukan Terhadap Tanaman Padi.
Demikianlah Artikel Inilah Manfaat Mengemas Beras dengan Karung Beras Menarik
Sekianlah artikel Inilah Manfaat Mengemas Beras dengan Karung Beras Menarik kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Inilah Manfaat Mengemas Beras dengan Karung Beras Menarik dengan alamat link https://karungplastik77.blogspot.com/2016/08/manfaat-mengemas-beras-dengan-karung.html
0 Response to "Inilah Manfaat Mengemas Beras dengan Karung Beras Menarik"
Posting Komentar